kothok rebon
OLAHAN REBON
Ketemu teman lama sedang pulang kampung. Katanya, kemarin dia pergi ke pasar cari ikan kepala manyung. Sudah rindu untuk bisa menikmati masakan mangut Juwana, ujarnya lagi. Kenapa tidak beli di rumah makan yang terkenal itu? tanyaku. Jawabnya , dia tak tahan rasa puedasnya. Aku tertawa mendengar penuturannya. Jadi heran, sejak kapan lidah perasanya berubah? Bukannya dia yang paling jago makan masakan yang pedas? Kalau bikin rujak saja cabainya minta yang banyak, terus kalau makan bakso juga ngambil sambal sampai 3 sendok. Ketika kuingatkan dia terbahak tak henti henti. Sebelum berpisah temanku sempat tanya, sekarang lagi musim ikan apa di Juwana? Langsung saja kujawab, "rebon segar."
Sekarang memang lagi banyak rebon di pasar Juwana. Rebon, bahan utama untuk membuat terasi itu lagi diperjualbelikan dengan bebas...hehehe....Soalnya sering hujan, jadi Pak petani tambak lagi malas bikin terasi. Ndak bisa kering kalau dijemur. Kalaupun maksa dijemur, nanti terasinya berasa tidak enak dan baunya menyengat. Harga jualnya jatuh. Sayangkan buang buang tenaga, mendingan dijual segar. Sekalian memberi kesempatan bagi warga yang ngidam rebon, agar kesampaian menuruti keinginannya. Harganya lumayan, tidak murah juga tidak mahal.
Selain di buat terasi, rebon yang warnanya hitam manis ini, enak juga lho dimasak. Yang umum di masak kothok dan bothok. Mesti beda huruf depan ya ? K sama B. Bedanya apa? Kothok biasanya makanan berbahan ikan tapi direbus dengan kuah santan atau kelapa parut. Isi masakan bisa dicampur dengan bahan lain seperti tahu atau tempe. Kuahnya tidak glombyaran kata orang Juwana, tapi sedikit dan kental. (glombayaran itu isinya sedikit tapi kuahnya banyak). Sedangkan bothok tidak berkuah dan harus dibungkus dengan daun pisang. Masakan kothok ini, bermacam jenisnya sesuai bahan utamanya. Kalau campurannya udang dan tahu namanya kothok udang tahu. Kalau pindang saja ya kothok pindang. Gampang kan mengingatnya? Bumbunya juga sama, terdiri dari irisan cabai, bawang merah, bawang putih, tomat, daun salam, lengkuas. Bumbu digongso dulu atau langsung dimasukkan ke dalam masakan tidak masalah.
.
Nah ini hasil dari olahan rebon yang bernama Kothok Rebon
Bahan : Rebon, kelapa parut dari kelapa yang
muda. Kalau tidak ada pakai santan, air,
petai Cina.
Bumbu : Cabai merah/rawit/hijau, bawang merah,
bawang putih, tomat, daun salam, lengkuas
(diiris)
Cara membuat :
Rebon dicuci bersih lalu masukkan dalam panci. Tambahkan kelapa parut/santan, semua bumbu dan air. Rebus hingga air menyusut dan matang.
EmoticonEmoticon