Senin, 14 Mei 2018

Ayo Kita Sambut Dan Sukseskan
Gerakan Tagar "2019 GANTI PRESIDEN"
Mari Selamatkan NKRI Tercinta Ini
Dari Makar Jahat Kaum Sepilis Atheis
Serta Intervensi Asing Dan Aseng

Panduan Dasar : Cara Merawat Ikan Louhan

Tags

Bagaimana cara merawat ikan louhan yang tepat? Ikan louhan termasuk ikan hias air tawar yang paling banyak dipelihara. Keunikan dari ikan ini adalah bagian dahinya yang menonjol (jenong) serta sisiknya yang membentuk motif tertentu. Semakin jelas ciri khas tersebut, maka nilainya akan semakin meningkat.

Tidak terlalu susah kok untuk merawat ikan louhan. Biasanya media yang dipakai berupa akuarium sehingga bagian samping ikan ini bisa kelihatan dengan jelas. Dijamin deh memasukkan ikan louhan ke dalam akuarium yang ditumbuhi tanaman-tanaman air akan tampak indah sekali. Tertarik mencobanya?

cara-merawat-ikan-louhan.jpg

Simak panduan perawatan ikan louhan di bawah ini!

1. Pemilihan Akuarium yang Pas

Dimensi akuarium yang akan digunakan untuk merawat ikan louhan harus diperhatikan dengan tepat. Idealnya ukuran akuarium adalah sebesar 3/4 kali dari ukuran ikan louhan. Sebagai contoh, ikan louhan yang berukuran 35-45 cm sebaiknya dipelihara di dalam akuarium yang berukuran minimal 200 x 70 x 80 cm. Selanjutnya akuarium tersebut dipasangi pelengkap berupa aerator, heater, termometer, dan filter. Biar akuarium tampak semakin indah, disarankan memasang sistem penerangan memakai lampu TL dengan menyesuaikan intensitas cahayanya.

2. Penataan Akuarium biar Indah

Semua penghobi ikan hias tentu menginginkan akuarium miliknya tampak indah. Salah satu cara yang bisa dilakukan ialah membuat panorama di dalam akuarium mirip seperti habitat aslinya. Caranya yaitu masukkan pasir dan bebatuan ke dalam akuarium, lalu atur sedemikian rupa biar tampak alami. Kemudian tambahkan juga potongan-potongan kayu sebagai tempat persembunyian ikan. Tidak ada salahnya menanam beberapa tumbuhan air sehingga suasana di dalam tangki bakal semakin indah.

3. Pemberian Pakan yang Seimbang

Ikan louhan merupakan ikan karnivora. Selain memberikan pakan alami, Anda juga bisa menggunakan pakan buatan seperti pelet agar kebutuhan nutrisinya terpenuhi. Beberapa makanan ikan luhan yang kami rekomendasikan di antaranya cacing tanah, cacing rambut, cacing sutera, cacing darah, kutu air, jentik nyamuk, udang, dan artemia. Berikan pakan dengan dosis secukupnya agar sisanya tidak mengotori akuarium.

4. Pengontrolan Lingkungan Akuarium

Kondisi lingkungan di dalam akuarium harus dijaga dengan baik. Faktor-faktor yang perlu diperhatikan untuk mengontrolnya antara lain suhu air, tingkat keasaman, dan kebersihan air. ikan louhan biasanya tinggal di perairan yang mempunyai pH sekitar 6-8,5. Sedangkan untuk menjaga kebersihan akuarium bisa dilakukan dengan mencucinya secara berkala paling tidak setiap 3 bulan sekali.

Dijamin deh, dengan mengikuti saran-saran perawatan di atas, ikan louhan kesayangan Anda bakal tumbuh optimal.


EmoticonEmoticon